Hindari Kebiasaan yang Bisa Merusak Mobil Matic Anda
Kebiasaan yang membuat mobil matic rusak berikutnya adalah penggantian gigi ‘L’ yang salah. Fungsi dari gigi ‘L’ (low) adalah agar mobil dapat melaju di jalan curam atau saat mobil perlu melaju dengan kekuatan penuh.
Penggunaan gigi ‘L’ di jalan datar secara terus-menerus dapat merusak komponen transmisi. Oleh karena itu, jika Anda ingin melaju dengan kekuatan penuh di jalan datar, cukup menggunakan transmisi gigi ‘D’ saja.
-
Telat Mengganti Oli Transmisi
Fungsi oli transmisi adalah sebagai pelumas dan pendingin bagi sistem transmisi mobil matic. Jika Anda jarang mengganti oli transmisi, tentu hal ini akan membuat mobil matic Anda mudah rusak.
Oli yang kotor atau kurang volume-nya dapat meningkatkan kinerja transmisi yang lebih keras yang jika terus-menerus dilakukan akan merusak komponen tersebut. Lakukan penggantian oli secara rutin sesuai jadwal yang dianjurkan.
-
Terlalu Agresif Mengubah Transmisi
Kebiasaan kelima yang dapat membuat mobil matic rusak adalah terlalu agresif mengubah transmisi. Terdapat mode triptonic atau paddle shift yang memungkinkan pengemudi mengubah gigi secara manual pada transmisi matic.