Kotak P3K Wajib Ada! Ini Isi yang Harus Dipersiapkan untuk Mudik

Mudik adalah momen yang dinanti-nanti setiap tahun. Namun, perjalanan panjang yang memakan waktu bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan tak terduga.
Untuk itu, membawa kotak P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) yang lengkap menjadi hal yang sangat penting.
Kalau perlengkapan P3K sudah dipersiapkan dengan baik, Anda tentu bisa lebih tenang menghadapi situasi darurat yang mungkin muncul selama perjalanan.
Namun, banyak orang sering kali mengabaikan pentingnya perlengkapan P3K saat mudik.
Banyak juga yang tidak tahu apa saja barang yang wajib dibawa.
Apakah Anda adalah salah satunya?
7 Obat dan Barang Wajib yang Harus Ada dalam Kotak P3K
Jika Anda masih bingung terkait perlengkapan dan obat-obatan yang wajib dibawa dalam perjalanan panjang, simak rekomendasi daftarnya berikut ini, ya!
-
Obat Penurun Panas
Demam atau flu seringkali datang tanpa diduga, terutama saat tubuh lelah setelah perjalanan panjang.
Parasetamol adalah obat penurun panas yang paling umum dan efektif untuk digunakan di perjalanan.
Jadi, jangan lupa untuk selalu membawa parasetamol dalam bentuk kapsul untuk orang dewasa dan dalam bentuk cair untuk anak-anak.
-
Obat Diare
Saat mudik, masalah pencernaan seringkali terjadi akibat makanan yang tidak cocok atau kebersihan yang kurang terjaga di perjalanan.
Dalam hal ini, obat diare bisa sangat membantu mengatasi gangguan perut yang sering muncul.
-
Obat Pereda Nyeri
Selain demam, sakit kepala atau nyeri otot juga bisa menyerang kapan saja tanpa diduga.
Oleh karena itu, membawa jenis obat pereda nyeri seperti ibuprofen atau parasetamol sangat penting.
Kedua obat ini dapat membantu meredakan nyeri ringan hingga sedang. Tapi jangan lupa juga membawa obat khusus untuk anak jika Anda mudik bersama si kecil!
-
Obat Alergi
Alergi bisa datang kapan saja, apalagi jika Anda bepergian ke tempat yang berbeda. Pemicunya juga bervariasi, mulai dari makanan hingga cuaca.
Sebagai antisipasi, selalu bawa obat anti alergi untuk mengurangi gejala alergi.
Selain itu, bawa juga krim anti gatal untuk mengatasi gatal-gatal akibat gigitan serangga atau iritasi kulit.
-
Perban dan Kasa Steril
Selain obat-obatan, kotak P3K juga perlu dilengkapi dengan beberapa peralatan untuk menghadapi cedera ringan yang mungkin terjadi selama perjalanan.
Pasalnya, risiko luka kecil seperti goresan atau lecet cukup tinggi, terutama jika Anda atau keluarga beraktivitas di luar kendaraan.
Jadi, jangan lupa membawa perban, kasa steril, dan plester untuk menutupi luka dan mencegah infeksi.
-
Antiseptik dan Salep Antibiotik
Perlengkapan ini sangat berguna untuk membersihkan luka atau goresan yang terkena kotoran.
Sebaiknya, bawa antiseptik dalam bentuk semprotan atau tisu steril, sebab ini lebih mudah digunakan untuk membersihkan luka.
Jangan lupa juga membawa salep antibiotik untuk mencegah infeksi pada luka yang lebih serius.
-
Hand Sanitizer dan Tisu Anti Bakteri
Walaupun pandemi sudah lama usai, bukan berarti semprotan pembersih tangan alias hand sanitizer dan tisu basah anti bakteri tidak penting lagi.
Sebab, virus, bakteri, dan mikroorganisme penyebab penyakit ada banyak sekali, bukan hanya COVID-19 saja.
Selain tisu anti bakteri yang steril, Anda juga perlu membawa hand sanitizer yang mengandung alkohol minimal 60%.
Intinya, kotak P3K adalah barang yang sangat wajib dibawa selama perjalanan untuk mengantisipasi kondisi darurat.