5 Cara Melepas Kopling Mobil dengan Tepat Agar Mesin Tidak Mati

4. Menggunakan Putaran Mesin Mobil yang Rendah
Menggunakan putaran mesin mobil yang rendah menjadi cara agar mesin mobil Anda tidak mati ketika Anda melepas kopling mobil. Misal, mesin pada tenaga 3.000 rpm, maka Anda menggunakan transmisi gigi 3.
Pengetahuan ini dapat menjadi informasi Anda untuk mengetahui kapan waktu tepat untuk menginjak kopling dan mengganti transmisi gigi. Tujuannya agar ketika proses perubahan gigi, Anda tidak langsung kaget dan melepas kopling begitu saja.
5. Melepas Rem Tangan
Cara terakhir yang dapat Anda lakukan adalah melepas rem tangan, yang mana terkadang banyak orang lupa untuk melepaskannya. Rem tangan dapat membuat mesin mobil mati karena fungsinya sebagai penghenti laju mobil. Jika rem tangan tidak dilepas, mobil Anda tidak dapat maju.
Rem tangan hanya cukup digunakan ketika Anda terkena macet atau sedang parkir. Sedangkan, jika mobil Anda ingin berjalan sempurna, rem tangan tidak boleh aktif. Maka dari itu, cara yang satu ini jangan sampai lupa.
Kesimpulannya, melepas kopling mobil hanya persoalan ketepatan mengangkat kaki dari kopling mobil. Anda yang baru pertama kali mengendarai mobil manual, wajib praktek secara rutin agar dapat ritme yang pas kapan kaki menginjak pedal gas dan kapan kaki melepas kopling.
Itulah tips yang dapat Anda praktekkan saat mengendarai mobil manual, mudah bukan? Silahkan kunjungi kalteng.mitrasuzuki.com untuk berbagai tips menarik seputar berkendara mobil lainnya.